22 Mei 2011

Apple Tartelette Express


Kemarin pagi anak saya, si G, bangun tidur tiba-tiba bilang: "Ibu, aku mau buat kue hari ini. Gimana kalau kita beli puff pastry terus kita isi potongan apel, sepertinya gampang ya?". Inilah asal usul resep Apple Tartelette Express Lo Foodie©. Kue manis ini memang gampang dibuat & cepat selesai. Yang lebih fun lagi, membuat Apple Tartelette Express dengan anak-anak, seru.


Bahan
6 lembar puff pastry siap pakai ukuran 10 x 10 cm
3 buah apel
75 gram gula pasir
1,5 sdt bubuk kayu manis
1 sdt air jeruk lemon/jeruk nipis
mentega untuk olesan cetakan

Cara membuat
  1. Kupas apel, potong kotak kotak kecil.
  2. Campur apel dengan gula pasir, bubuk kayu manis dan air jeruk.
  3. Nyalakan oven suhu 180 derajat Celsius.
  4. Oles 6 cetakan tartelette diameter 7 cm dengan mentega.
  5. Cetak 1 lembar puff pastry di 1 cetakan. Tekan-tekan hingga lengket ke cetakan. Potong sisa puff pastry dipinggiran cetakan.
  6. Tusuk-tusuk puff pastry di dasar cetakan dengan garpu supaya matang dan renyah jadinya.
  7. Isi puff pastry dengan potongan apel. Atur rapi.
  8. Panggang dioven selama 15 - 18 menit hingga adonan berwarna kecoklatan.
  9. Keluarkan dari oven, dinginkan selama 5 menit baru keluarkan dari cetakan.
Jika suka, tabur sedikit gula halus diatas Apple Tartelette Express.

Tip:
Memakai puff pastry siap pakai beku? Biarkan diruangan sampai puff pastry mencapai suhu kamar.

sisa puff pastry dibuat G bermacam bentuk

2 komentar:

  1. hi salam kenal, menarik sekali apple tarlette nya..klu puff pastrynya buat sendiri gimana? ada resepnya? tks

    BalasHapus
  2. Hallo Lian,

    Salam kenal juga.

    Ini resep Puff Pastrynya Gordon Ramsey untuk kira-kira 700 gram, pernah aku coba gampang kok buatnya.

    Bahan
    250 gram terigu
    250 gram mentega (roomboter) dingin potong kecil-kecil
    3 gram garam
    150 ml air dingin

    Cara membuat
    Saring terigu. Campur terigu, mentega & garam. Tuang air sedikit demi sedikit. Uleni dengan tangan atau dengan mixer hingga kalis. Tutup adonan dengan plastik, simpan dikulkas selama 20 menit. Alasi permukaan untuk menggiling adonan dengan terigu. Giling adonan hingga tipis. Lipat 1/3 bagian kiri ketengah, 1/3 bagian kanan ketengah, giling lagi. Ulangi beberapa kali (supaya adonan menjadi puffy). Biarkan adonan istirahat 20 menit sebelum diolah untuk resep.

    Tip: Kalau masih ada sisa adonan, giling dan potong-potong sesuai selera baru simpan di freezer. Jangan bekukan Puff Pastry berbetuk bola, harus berbentuk lembaran. Nanti dari beku dilumerin ngga bagus diolah lagi.

    Terima kasih udah mampir kesini.

    BalasHapus