07 Juli 2011

Banana Lime Cake

Resep Banana Lime Cake Lo Foodie saya buat berdasarkan bahan-bahan yang ada dikulkas saya sebelum pergi libur panjang besok. Ternyata setelah keluar dari cetakan teksturnya antara cake dan roti basah. Terbayang kalau dimakan besok pasti rasanya akan lebih enak.


Bahan
200 gram mentega
4 pisang matang ukuran sedang
180 gram gula pasir
5 telur
125 gram creme fraiche
2 jeruk nipis (lime), peras airnya
220 gram terigu



Cara membuat
  1. Cairkan mentega diatas api kecil. Dinginkan.
  2. Haluskan pisang.
  3. Panaskan oven suhu 180 derajat Celsius.
  4. Kocok gula pasir dan telur hingga mengembang kira-kira 10 menit.
  5. Masukkan pisang halus kedalam adonan mix rata.
  6. Tambahkan berturut-turut air jeruk nipis dan creme fraiche. Campur rata dengan mixer.
  7. Terakhir campur terigu dalam 3 bagian kedalam adonan. Mix hingga tercampur rata. Jangan terlalu lama nanti adonan turun.
  8. Tuang adonan kedalam cetakan yang telah diolesi mentega.
  9. Bakar dalam oven selama 60 menit hingga cake berwarna kuning kecoklatan.
Enak untuk teman minum teh disore hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar